Mengenal Lebih Dekat, 12 Profil Peraih Beyond Border Scholarship Award 2025

Rumah Peluang kembali hadir mengadakan program Beyond Border Scholarship Award (BBSA) 2025. BBSA 2025 kali ini mengangkat tema Dharma Abhinaya, Dharma berarti moralitas, kebenaran, atau jalan hidup yang benar. Sedangkan, Abhinaya berarti semangat yang mendorong seseorang untuk mengungkapkan tujuannya. Dengan begitu Dharma Abhinaya sendiri memiliki arti semangat untuk mewujudkan cita yang baik. Tentunya, tema ini ada dengan harapan para awardee memiliki semangat yang tinggi untuk mencapai cita-cita yang diinginkan. 

BBSA 2025 telah mengumumkan daftar Brand Ambassador yang akan terlibat dalam pelatihan selama enam bulan kedepan. Berikut daftar Brand Ambassador yang akan membersamai selama program BBSA 2025 berlangsung.

1. Aliqha Nazwa Azahra

        Aliqha merupakan mahasiswa yang berasal dari Universitas Diponegoro dengan program studi Ilmu Kelautan. Pada kesempatan kali ini Aliqha ditunjuk sebagai Brand Ambassador dari program BBSA 2025 yang nantinya akan menerima beasiswa dan akan memimpin teman-teman Brand Ambassador lainnya selama program berlangsung.

        2. Rania Victoria Waluyo

          Rania berasal dari Universitas Gadjah Mada dengan program studi Ilmu Ekonomi. Pada kesempatan ini, Rania juga ditunjuk sebagai Brand Ambassador dari program BBSA 2025. Rania berkesempatan menerima beasiswa dari Rumah Peluang melalui program BBSA 2025 dan berkesempatan untuk memimpin teman-teman Brand Ambassador lainnya.

          Tidak hanya dua orang tersebut, Aliqha dan Rania akan ditemani oleh 10 orang lainnya sebagai Brand Ambassador selama program berlangsung. Mereka berasal dari berbagai disiplin ilmu dan universitas ternama di Indonesia, mencerminkan keberagaman latar belakang serta potensi besar dalam membangun masa depan yang lebih baik. 

          3. Alif Ardandi

            Alif Ardandi atau yang sering disapa Alif adalah mahasiswa yang berasal dari Universitas Diponegoro dengan program studi Agroteknologi. Sebagai mahasiswa fakultas pertanian Alif lolos menjadi salah satu Brand Ambassador yang akan membersamai program BBSA kali ini.

            4. Astrid Nurul Azizah

              Mahasiswa satu ini berasal dari Universitas Pendidikan Indonesia dengan program studi Bisnis Digital. Astrid sendiri merupakan mahasiswa aktif yang diberikan kesempatan untuk menjadi salah satu kandidat BA Beyond Border Scholarships 2025.

              5. Chiara Aulia Rahmi

                Mahasiswa yang sering disapa Cici ini merupakan mahasiswa Telkom University dengan program studi Manajemen Bisnis Telekomunikasi & Informatika.

                6. Desta Adelia Putri

                  Desta Adelia Putri atau yang sering disapa Desta adalah mahasiswa yang berasal dari Universitas Brawijaya dengan program studi Ilmu Ekonomi – Ekonomi, Keuangan, dan Perbankan. 

                  7. Ega Ramadhan

                    Mahasiswa satu ini berasal dari Universitas Negeri Surabaya dengan program studi Ilmu Komunikasi. Mahasiswa yang akrab dipanggil Ega ini merupakan mahasiswa aktif yang diberikan kesempatan untuk menjadi salah satu kandidat Brand Ambassador Beyond Border Scholarships 2025.

                    8. Fani Adi Cahyono

                      Mahasiswa yang sering disapa Fani ini merupakan mahasiswa Universitas Jember dengan program studi Teknik Kimia.

                      9. Haka Aghista Ridloka

                        Haka Aghista Ridloka atau yang sering disapa Haka adalah mahasiswa yang berasal dari Universitas Gadjah Mada dengan program studi Akuntansi. Sebagai mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Haka lolos menjadi salah satu Brand Ambassador yang akan membersamai program BBSA kali ini.

                        10. Irvan Khotibul Umam

                          Mahasiswa satu ini berasal dari Universitas Gadjah Mada dengan program studi Perencanaan Wilayah dan Kota. Mahasiswa yang akrab dipanggil Irvan ini merupakan mahasiswa aktif yang diberikan kesempatan untuk menjadi salah satu kandidat Brand Ambassador Beyond Border Scholarships 2025.

                          11. Nailah Azka Iftinah

                            Mahasiswa yang sering disapa Azka ini merupakan mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta dengan program studi Teknik Industri.

                            12. Radaeva Errisya Syam

                              Mahasiswa yang sering disapa Erry ini merupakan mahasiswa Universitas Gadjah Mada dengan program studi Teknik Sipil.

                              Program BBSA 2025 ini akan berjalan selama enam bulan kedepan dengan adanya kelas setiap bulannya untuk meningkatkan skill para Brand Ambassador. Program BBSA 2025 sendiri meng-highlight beberapa aktivitas seperti Entrepreneurial Skill Development yang mana program ini bertujuan untuk memberikan pemahaman akan dunia bisnis, analisis bisnis, strategi pemasaran dan penjualan. Aktivitas Skill Development ini diharapkan dapat mengasah keterampilan dimana setelah menjalani kelas, Awardee dan Brand Ambassador berkesempatan untuk menerapkan soft skill yang diperoleh melalui aktivitas yang diadakan oleh Rumah Peluang. Para Awardee dan Brand Ambassador diberikan kesempatan untuk mengikuti Educational Trip ke Luar Negeri dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. 

                              Categories:

                              Leave a Reply

                              Your email address will not be published. Required fields are marked *